Miris! SDN Ancol Darmaraja Sumedang Menjerit, Perpustakaan Rusak Parah Tanpa Perhatian Dinas Pendidikan

Posted by : simpenew February 25, 2025

Sumedang, SimpeNews.com – Sekolah Dasar Negeri (SDN) Ancol, Kecamatan Darmaraja, Kabupaten Sumedang, Jawa Barat, tengah menghadapi permasalahan serius. Gedung perpustakaannya yang memprihatinkan, bahkan nyaris roboh karena tak beratap, menjadi sorotan. Ironisnya, permohonan bantuan perbaikan yang telah diajukan bertahun-tahun ke Dinas Pendidikan Kabupaten Sumedang, hingga kini tak kunjung terealisasi.selasa 25/2/2025

Kepala Sekolah SDN Ancol, Didin S.Pd., melalui salaseorang guru mengungkapkan keprihatinannya atas kondisi tersebut. Ia menjelaskan bahwa gedung perpustakaan sekolah yang seharusnya menjadi tempat nyaman bagi para siswa untuk belajar, kini justru menjadi bangunan yang membahayakan. Kondisi atap yang rusak parah membuat kegiatan belajar mengajar di perpustakaan terpaksa dihentikan.

“Sudah bertahun-tahun kami mengajukan permohonan bantuan perbaikan ke Dinas Pendidikan, tetapi hingga saat ini belum ada realisasi sama sekali,” ujar salaseorang guru di SDN Ancol dengan nada kecewa. “Padahal, perpustakaan sangat penting untuk menunjang proses belajar mengajar siswa kami.”

Jumlah siswa SDN Ancol tercatat sebanyak 114 anak. Mereka sangat membutuhkan fasilitas perpustakaan yang memadai untuk mendukung kegiatan belajar mereka. Kondisi perpustakaan yang memprihatinkan ini tentu sangat menghambat proses pembelajaran dan perkembangan minat baca siswa.

Minimnya perhatian dari Dinas Pendidikan Kabupaten Sumedang terhadap kondisi SDN Ancol menimbulkan pertanyaan besar. Apakah anggaran untuk perbaikan sekolah dasar di Kabupaten Sumedang telah dialokasikan secara tepat dan merata? Atau ada kendala lain yang menyebabkan permohonan bantuan SDN Ancol tak kunjung dipenuhi?

Pihak Dinas Pendidikan Kabupaten Sumedang diharapkan segera memberikan tanggapan dan solusi atas permasalahan ini. Perbaikan gedung perpustakaan SDN Ancol merupakan kebutuhan mendesak yang tak bisa ditunda lagi demi kenyamanan dan keselamatan para siswa. Kecemasan dan harapan besar dari 114 siswa SDN Ancol menanti respon cepat dari pemerintah daerah. Semoga pemerintah segera memberikan solusi terbaik untuk mengatasi masalah ini **Nsh/Dody**

RELATED POSTS
FOLLOW US